Rabu, 01 Juni 2011

RENCANA KEGIATAN PADA PERSARI PRAMUKA SIAGA HUT GERKANAN PRAMUKA KE-50

PETUNJUK TEKNIS PERSARI PRAMUKA SIAGA

PESERTA DAN PERSYARATAN
1.Setiap Gugus depan mengirimkan 1 barung pramuka Siaga putra dan 1 barung pramuka Siaga putri, masing-masing didampingi seorang pembina Siaga Putra dan pembina Siaga putri.
2.Setiap Gugus depan mendaftarkan peserta dengan menyerahkan formulir pendaftaran disertai surat Mandat Gugus Depan selambat-lambatnya tanggal September 2011 di Sekretariat Kwartir Cabang Kota Dumai Jl. Kesehatan No.10 Dumai.
3.Peserta sugah hadir di tempat kegiatan pada hari Minggu tanggal September 2011 mulai jam 7.30 Wib dengan berseragam Pramuka dan didaftarkan langsung oleh Pembina pendamping ke Sekretariat panitia.
4.Peserta dan pembina pendamping disarankan membawa perbekalan sendiri berupa makan siang, minuman dan snek serta diperkenankan membawa tikar dan mendirikan tenda yang dibawa dari Gugus depan.
5.Waktu kegiatan berlangsung, para peserta diperkenankan memakai kaos kegiatan.

JENIS KEGIATAN
Kegiatan yang diselenggarakan pada PERSARI Pramuka Siaga adalah sebagai berikut :
1.Lomba Menggambar / Melukis ( S-01 )
-Gambar / lukisan bebas
-Gambar diwarnai menggunakan krayon / cat air
-Kertas gambar disediakan oleh panitia
-Tiap peserta membawa meja tempat menggambar dan peralatan gambar lainnya
-Setiap Gudep mengikutsertakan 2 Pramuka Siaga putra dan 2 Pramuka Siaga putri.
2.Lomba Paduan Suara ( S-02 )
-Lagu wajib ; Satya darma pramuka
-Lagu pilihan ; Halo-halo Bandung atau Garuda Pancasila
-Paduan suara tidak menggunakan alat musik atau orkestra atau musik rekaman
-Tiap kelompok (Gudep) terdiri dari 5 putra dan 5 putri serta 1 konduktor.
3.Lomba Kerajinan tangan / hasta karya ( S-03 )
-Bahan kerajinan adalah bahan bekas atau sisa (bukan baru)
-Setiap peserta menyediakan sendiri bahan dan alat
-Waktu pengerjaan dibatasi (2,5 jam)
-Setiap Gudep mengikutsertakan 2 Pramuka Siaga putra dan 2 Pramuka Siaga putri.
4.Lomba tari balon ( S-04 )
-Dilaksanakan setelah kegiatan S-02 selesai.
-Setiap Gudep mengikutsertakan 2 Pramua Siaga putra dan 2 Pramuka Siaga putri
5.Lomba makan kerupuk ( S-05 )
-Setiap Gudep mengikutsertakan 1 Pramuka Siaga putra dan 1 Pramuka Siaga putri.
6.Permainan Siaga (S-06)
-Permainan Siaga berupa permainan diluar ruangan kecuali jika cuaca tidak memungkinkan dilaksanakan diluar ruangan.
-Permainan Siaga (S-06) tidak diperlombakan.
-Permainan diilkuti oleh seluruh peserta PERSARI termasuk Pembina pendamping.
7.Upacara pembukaan dan penutupan (S-00).

LAIN-LAIN
1.Untuk pendaftaran dan informasi dan penjelasan tentang kegiatan, pembina / Gugus depan dapat menghubungi Sekretariat panitia via Telepon dan SMS atau menghubingi panitia kegiatan Siaga (lihat contact person).
2.Hasil keputusan dewan juri pada kegiatan lomba adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

0 komentar:

Posting Komentar